Crystal X

Jumat, 28 November 2014

Manfaat Buah Pisang Bagi Wajah Wanita

Apa sebenarnya kelebihan pisang sehingga bisa membuat wajah menjadi lebih cantik? Hal ini disebabkan karena pisang mempunyai beberapa kandungan gizi yang sangat baik diantaranya Vitamin B B6 C Magnesium Kalsium Fosfor dan zat Besi. Dari kandungan tersebut tentunya sangatlah baik untuk digunakan dalam perawatan wajah anda.
 Apa saja si manfaatnya? anda bisa melihat beberapa manfaat pisang untuk kecantikan di bawah ini:
1.            Mencerahkan Wajah
Mempunyai wajah yang cerah dan bersih putih tentunya sangat dimimpikan oleh setiap wanita. Hal yang disebutkan tadi sekarang bisa anda wujudkan dengan menggunakan pisang sebagai masker wajah  .Tentunya dengan cara ini anda tidak perlu mengeluarkan biaya yang mahal serta kulit lebih aman tanpa efek smping.
2.            Menghilangkan Jerawat
Adapun cara penyajiannya anda hancurkan daging buah pisang yang telah matang . Seberapa banyak? Secukupnya saja. Selanjutnya oleskan pisang yang sudah halus tersebut ke setiap bagian kulit wajah anda yang terkena jerawat. Dan diamkan selama beberapa saat dan setelah itu bersihkan. Perawatan yang satu ini sudah banyak dicoba dan ternyata menghasilkan hasil yang memuaskan. Perlu diingat ulangilah cara ini dengan beberapa hari hingga jerawat hilang.
3.            Menghaluskan Wajah
Jika kulit anda kering dan kasar, maka cobalah masker dengan menggunakan buah pisang ini. Alhasil bila anda rutin melakukannya dengan cara yang tepat maka hasilnya akan seperti  wajah yang anda impikan. Caranya , hancurkan pisang sehingga menjadi halus dan tambahkan 1 sendok madu dan aduk hingga merata. Setelah semua bahan merata  maka buat seperti masker untuk wajah .lalu oleskan pada wajah, Lakukan juga cara ini dengan rutin dalam beberapa minggu hingga kulit lebih terasa halus dan lebih lembut.
4.            Mengangkat Sel Kulit Mati
Kulit tampak kotor dan berminyak salah satunya disebabkan sel kulit mati yang menumpuk pada wajah anda. Tetapi dengan buah pisang anda dapat dengan mudah untuk menghilangkan kulit mati. Caranya ambil pisang lalu hancurkan sampai halus. Dan oleskan pada wajah dan diamkan hingga kering,selanjutnya  bilas dengan air yang bersih.
Semoga bermanfaat.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar